Social Icons

twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Pages

Kamis, 30 Desember 2010

Air Mata

"Setetes air yang jatuh dari mata seorang mukmin karena takut kepada Allah adalah lebih baik baginya dari dunia dan seisinya; adalah lebih baik baginya dari ibadah setahun. Merenungkan keagungan dan kekuasaaan Allah sesaat adalah lebih baik dari puasa enam puluh hari dan berdiri untuk ibadah (Qiyam) enam puluh malam..."
Demikian sabda Rasulullah SAW, diriwayatkan dari Abdullah ibnu Mas'ud ra.

Ditaman kehidupan orang-orang saleh, air mata cinta dan rindu menderas harap dan cemas , mengalirkan kepasrahan dan keyakinan kepada zat yang Mahatinggi Allah 'Azza qa-jalla, menggerus kesombongan dan keangkuhan disetiap rongga dalam diri mereka. Nafas mereka adalah dzikir, gerak dan langkah meraka adalah istighfar, sehingga cahaya membungkus jiwa mereka dengan sutera kemuliaan. Air mata cinta dan rindu mereka menjelma telaga; telaga air mata di dunia untuk telaga surga di akhirat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar